Terinspirasi dari postingan om Acto-KSI. Saya jadi kepingin berbagi software Gratis yang selama ini saya gunakan untuk memadukan warna dalam sebuah disain. Umumnya kita kenal dengan istilah Color Harmony. Kalo boleh saya terjemahkan bebas yaitu harmonisasi perpaduan warna agar enak dilihat & dinikmati. :)
Jadi bukan "kolor" belum dicuci seperti reply komennya si om Acto yang bikin TS...wkwkwk
Dalam teori warna, harmoni warna mengacu pada properti yang dimiliki kombinasi warna estetis tertentu. Kombinasi ini menciptakan kontras dan konsonan yang menyenangkan & enak untuk dilihat inilah yang dikatakan harmonisasi warna. Pokoknya mah harmonis, serasi, cocok atau istilahnya warnanya masuk.
Nah, coba saya sedikit kasih sedikit istilah dalam harmonisasi warna ini. Terutama istilah roda warna dalam software ini.
Warna komplementer
Warna komplementer ada saling berlawanan di roda warna. Warna komplementer menciptakan yang paling kontras dan perbedaan yang sangat mencolok secara visual. Jadi perbaduan warna komplementer ini adalah memadukan tekanan warna yang satu sama lain sangat berbeda.
Warna split-komplementer
Warna ini sebenarnya hampir sama seperti warna komplementer, kecuali salah satu pelengkap dibagi menjadi dua warna analog yang berdekatan. Warna ini mempertahankan tekanan warna komplementer sambil secara bersamaan memperkenalkan lebih banyak minat visual dengan lebih banyak variasi.
Poligon warna
Triad
Demikian pula untuk warna split-komplementer yang disebutkan di atas, triad warna melibatkan tiga warna dalam hubungan geometris. Namun, tidak seperti warna split-komplementer, ketiga warna sama-sama berjarak satu sama lain pada roda warna dalam segitiga sama sisi. Triad yang paling umum adalah warna primer. Dari warna-warna primer ini diperoleh warna-warna sekunder.
Warna analog
Harmoni paling sederhana dan paling stabil adalah warna analog. Ini terdiri dari warna utama dan dua atau lebih warna terdekat yang mirip. Ini membentuk dasar untuk skema warna, dan dalam praktiknya banyak skema warna merupakan kombinasi dari harmoni analog dan komplementer untuk mencapai kepentingan visual baik melalui variasi, stabilitas kromatik, dan penekanan warna melalui kesamaan kontrasnya.
Softwarenya sangat sederhana & simple. Namun cukup berguna & bermanfaat. Silahkan sedot ajah.
Download ColorWhell Harmony - Alat Bantu Disain Harmonisasi Warna
Reviewed by NCEP Studio
on
Maret 14, 2019
Rating:
Tidak ada komentar: